Top News
Loading...
17 Desember, 2017

Peran Istri Dalam Keluarga Batak Karo

Karokab,  Lima Peran istri serta pengertiannya dalam Keluarga Batak Karo di Sumatera Utara.

1. Sirukat Nakan/ yg menyediakan makanan.
Istri yang mengerti dan tahu cara mengatur kebutuhan makanan bagi setiap anggota keluarga secara adil dan merata. Mengatur termasuk, mengatur menu, gizi dan makanan yang baik bagi semua anggota keluarga.

2. Ndehara/Bendahara
Dalam peran ini istri mengatur masalah keuangan dalam rumah tangga, sebagai bendahara ia haruslah mampu mengatur keuangan rumah tangganya. Menambah, menyimpan mengatur uang masuk dan keluar. Maksud menambah adalah seorang istri sedapat mungkin punya penghasilan sendiri untuk antisipasi hal-hal yang sifatnya mendadak dalam keluarga.

3.Kemberahen/ Penjaga Kehormatan
Dalam peran ini seorang istri haruslah mampu menjaga kehormatan suaminya, kehormatannya, kehormatan keluarganya, keluarga kedua belah pihak ( mertua dan orangtua ) serta kehormatan leluhur kedua belah pihak. Di sini seorang istri dituntut mampu menjadi anak sekaligus sebagai menantu.

4. Manuk Siindung-indung/ Induk Ayam
Seorang istri haruslah mampu /bersifat seperti induk ayam, dalam arti mengasuh, melindungi dan mendidik anak-anaknya.

5. Nande/Ibu Bagi suaminya
Seorang istri haruslah mampu menjadi seorang ibu bagi suaminya, menjadi tempat berbagi, mengingatkan jika salah. Memenuhi semua kebutuhaan suaminya. (*)
Back To Top